icon-langID
logo-amartha
Home / Blog / Galeri Acara / Menjadi Amartha dan Ciptakan Dampak Untuk Perempuan Pengusaha Mikro di Indonesia
icon-lang
icon-lang

Menjadi Amartha dan Ciptakan Dampak Untuk Perempuan Pengusaha Mikro di Indonesia

By Team Amartha Blog - 2 Dec 2021 - 3 min membaca

Impact investment kini menjadi tren investasi yang banyak dicari oleh generasi muda. Bagi generasi muda saat ini, impact investment memiliki dua manfaat yang sekaligus yaitu mendapatkan keuntungan secara materi serta menciptakan dampak terhadap lingkungan atau sosial dan ekonomi di masyarakat.

Amartha hadir sebagai salah satu perusahaan impact investment di Indonesia. Sudah lebih dari 5 Triliun dana telah berhasil disalurkan kepada lebih dari 900 ribu perempuan pengusaha mikro di pedesaan yang tersebar di 18.900 desa di Indonesia.

Joviana Aprilia, Head of Funding Amartha, dalam Live On Instagram Amartha X Prudential dengan tema Menjadi Amartha Ciptakan Dampak Nyata Jutaan Perempuan Tangguh Pengusaha Mikro di Indonesia pada Kamis (2/12/2021) mengatakan “Apa sih yang berbeda Amartha dengan P2P Lending lainnya yaitu kita satu dari lima P2P pertama yang dapat lisensi OJK di tahun 2019. Yang bikin kita unik adalah pembiayaan kami untuk usaha dan diberikan kepada mitra kami yang 100 persen perempuan dan di pedesaan”.

Joviana Aprilia, Head of Funding Amartha, dan Lili Yunita, Head of Group Direct and Intermediary Sales Prudential dalam Live On Instagram Amartha X Prudential dengan tema Menjadi Amartha Ciptakan Dampak Nyata Jutaan Perempuan Tangguh Pengusaha Mikro di Indonesia (02/12/2021)

Alasan Amartha untuk memberdayakan perempuan melalui akses permodalan didasari pada hasil riset dimana setiap perempuan yang diberikan modal usaha ia dapat mensejahterakan keluarga dan lingkungannya. Dengan demikian, mereka dapat keluar dari garis kemiskinan dan mandiri secara finansial.

Menurut Laporan Akuntabilitas Sosial Amartha tahun 2020, mitra usaha Amartha mengalami peningkatan pendapatan bulanan dari Rp3,799,340 menjadi Rp4,197,924 atau sebesar 10,5% di masa pandemi. Selain itu, 30% dari 250.000 mitra Amartha di tahun 2020 berhasil menciptakan lapangan pekerjaan baru.

Keunikan Amartha dengan P2P Lending lainnya adalah adanya tenaga lapangan atau yang akrab disapa Business Partner (BP). Ada lebih dari 3.000 BP Amartha yang tersebar di seluruh Indonesia.

"Tim Business Partner adalah garda terdepan Amartha dalam menghubungkan investor dengan mitra usaha. Mereka juga yang melakukan pendampingan dan pelatihan baik untuk usaha dan keuangan kepada mitra-mitra kami." tambah Jovi.

Berkat konsistensi Amartha dalam memberdayakan perempuan-perempuan di Indonesia, Amartha mendapatkan penghargaan berturut-turut selama dua tahun dari UN Women. Penghargaan tersebut yaitu 1st Runner Up for Community Engagement and Partnerships Category (2021) dan Women's Empowerment Principles Awards 2020 kategori Gender Responsive Marketplace.

Untuk kamu yang memiliki kesamaan visi untuk menciptakan dampak nyata berupa kesejahteraan merata untuk masyarakat Indonesia, khususnya para perempuan di pedesaan, kamu bisa bergabung #MenjadiAmartha Team. Kamu bisa cek halaman Careers untuk mengetahui posisi apa saja yang dibuka oleh Amartha.

Nah, intuk kamu yang mengikuti acara tersebut, kamu bisa mulai melakukan pendanaan di Amartha dengan kode voucher yang dibagikan secara Live tadi. Perhatikan syarat dan ketentuan yang berlaku di bawah ini sebelum melakukan pendanaan di Amartha!

Syarat dan Ketentuan 

  1. Hanya berlaku untuk pendana yang sudah mendaftar dan terverifikasi di platform Amartha
  2. Promo berlaku pada periode 2 – 5 Desember 2021.
  3. Promo berupa bonus pendanaan senilai Rp100.000
  4. Promo hanya berlaku selama periode yang telah ditentukan dan/atau ketersediaan mitra pendanaan masih ada di marketplace
  5. Promo berlaku dengan minimal pendanaan senilai Rp3.000.000
  6. Promo berlaku tanpa batasan jumlah mitra dalam 1 (satu) kali transaksi pendanaan
  7. Promo kode voucher hanya bisa digunakan untuk 1 (satu) kali transaksi pendanaan
  8. Promo hanya berlaku untuk pendanaan yang dilakukan secara langsung di marketplace melalui situs web dan/atau aplikasi Amartha
  9. Pendana menyatakan setuju pada setiap ketentuan dan prosedur operasional Amartha, baik yang berlaku sekarang atau perubahannya dari waktu ke waktu
  10. Apabila mitra Anda mengalami Gagal Cair atau Drop Out, dana akan dikembalikan dan promo tidak dapat digunakan/tidak berlaku
  11. Amartha berhak untuk membatalkan dan/atau memodifikasi, dan/atau menolak penggunaan promo, apabila:
    a. Penyalahgunaan promo, termasuk menggunakan beberapa akun (multiple accounts) atau beberapa checkout (multiple checkout) terkait dengan pendanaan yang sama atau pendanaan dalam suatu grup/kelompok. Amartha berhak menentukan definisi pendanaan yang sama berdasarkan nama, nomor handphone, email, alamat, atau informasi lainnya.
    b. Promo digunakan dengan itikad buruk.
Tags:

Artikel Terkait

Test Timeline Jelajah Dampak

Galeri Acara

Galeri Acara

Contoh Konten 24 Agt 2023

Galeri Acara

Join Mangrove #TanamPenuhDampak, Sekali Pendanaan Tanamkan Banyak Dampak!

Galeri Acara

Ada pertanyaan seputar artikel di blog Amartha? atau ingin mengirimkan artikel terbaik kamu untuk di publish di blog Amartha?

Hubungi Kami SEKARANG

https://cms-admin-stg.amartha.com/uploads/invite_a21debce13.png