10 Peluang Usaha yang Wajib Dicoba para Mahasiswa
By Team Amartha Blog - 31 Oct 2021 - 3 min membaca
Peluang Usaha yang Cocok untuk Mahasiswa
Masa kuliah dan menjadi mahasiswa sebaiknya memang dimanfaatkan seoptimal mungkin. Tidak hanya untuk belajar, mahasiswa juga perlu mencari banyak pengalaman salah satunya dengan merintis bisnis.
Tak hanya pengalaman yang didapat, mahasiswa juga bisa mendapat pemasukan yang lumayan. Berikut ini adalah 10 peluang usaha yang cocok untuk dicoba oleh para mahasiswa:
1. Reseller
Pilihan bisnis paling mudah untuk mahasiswa adalah reseller. Bisnis ini bisa dimulai dengan modal ringan dan tak perlu ribet mencari produk yang harus dijual. Selain itu saat ini juga sudah ada banyak platform online yang bisa dimanfaatkan oleh reseller untuk berjualan.
2. Makanan Ringan
Bidang kuliner bisa jadi peluang usaha untuk mahasiswa yang punya keterbatasan modal. Salah satu produk kuliner yang cocok untuk dijual oleh mahasiswa adalah makanan ringan. Zaman sekarang produk makanan ringan diminati oleh banyak orang dan mudah untuk dijual secara online.
3. Jual Barang Preloved
Usaha lain yang juga cocok untuk dicoba oleh mahasiswa adalah jualan barang preloved. Teman Martha bisa menggunakan aplikasi untuk menjual barang-barang bekas atau preloved dengan kualitas yang bagus. Zaman sekarang ini ada banyak orang yang berminat untuk berbelanja produk bekas daripada produk baru.
4. Jasa Penerjemah
Bagi mahasiswa jurusan bahasa asing, bisnis jasa penerjemah bisa jadi pilihan tepat. Peluang usaha satu ini bisa mendatangkan keuntungan sekaligus mengasah keterampilan dan menambah ilmu. Bisnis ini juga mudah dijalankan secara online sehingga sangat fleksibel.
5. Jualan Pakaian
Ide bisnis untuk mahasiswa pemula berikutnya yang juga bisa mendatangkan keuntungan adalah berjualan pakaian. Pakaian menjadi salah satu jenis produk yang cukup menguntungkan untuk dijual. Apalagi jika target konsumennya juga sesama mahasiswa.
Baca Juga: Jeli Melihat Peluang Usaha Rumahan, Maesaroh Sukses Menjadi Pengusaha Ikan Hias
6. Jasa Desain
Membuka jasa desain bisa jadi pilihan usaha untuk mahasiswa di masa pandemi. Khususnya bagi mahasiswa yang berkuliah di jurusan desain. Jenis usaha ini bisa dijalankan secara online dan dapat menghasilkan banyak uang sesuai dengan besar kecilnya proyek. Agar bisa dapat pemasukan besar, maka Teman Martha harus rajin-rajin mencari klien.
7. Jasa Penulis Konten
Sementara itu bagi mahasiswa yang punya bakat menulis bisa membuka usaha layanan jasa penulis konten. Jenis usaha yang satu ini sekarang juga banyak dicari seiring dengan semakin tingginya kebutuhan konten. Pencarian klien saat ini juga semakin mudah karena ada banyak platform online yang bisa memfasilitasi Teman Martha.
8. Bisnis Pulsa
Mahasiswa juga bisa mendapatkan pemasukan dengan cara menjalankan bisnis jualan pulsa. Ide bisnis ini bisa dilakukan dengan mudah, modalnya ringan, dan fleksibel dari segi waktu maupun tempat. Bisnis pulsa juga sudah pasti punya pelanggan karena barang yang dijual memang akan selalu dibutuhkan.
9. Jasa Foto
Apabila Teman Martha memiliki bakat fotografi, maka bisnis jasa foto bisa jadi sebuah pilihan yang menguntungkan. Teman Martha bisa menawarkan jasa foto untuk teman-teman di kampus. Tawarkan pula jasa fotografi tersebut lewat media sosial untuk mendapatkan klien yang lebih banyak lagi.
10. Jasa Kursus atau Les
Membuka layanan jasa kursus atau les bisa jadi ide bisnis rumahan untuk mahasiswa. Dengan menjalankan bisnis ini mahasiswa bisa terus mengasah keterampilan dan ilmu yang dimiliki sekaligus mendapat keuntungan berupa uang. Teman Martha bisa coba membuka jasa les privat dengan mendatangi rumah klien jika tidak punya tempat atau lokasi yang tetap.
Itulah tadi 10 peluang usaha yang sangat cocok untuk dijalankan oleh mahasiswa. Semua jenis usaha ini memungkinkan untuk dijalankan dengan modal ringan.
Jika sudah dapat keuntungan, jangan lupa untuk segera menabung atau berinvestasi. Investasikan dana bersama Amartha dan dapatkan bagi hasil hingga 15% flat per tahun!
Artikel Sebelumnya
Artikel Selanjutnya
Artikel Terkait
Ada pertanyaan seputar artikel di blog Amartha? atau ingin mengirimkan artikel terbaik kamu untuk di publish di blog Amartha?
Hubungi Kami SEKARANG