icon-langID
logo-amartha
Home / Blog / Pendana / Keuangan / Cara Mengatur Perencanaan Keuangan di Tengah Serangan Corona
icon-lang
icon-lang

Cara Mengatur Perencanaan Keuangan di Tengah Serangan Corona

By Team Amartha Blog - 9 Apr 2020 - 3 min membaca

Virus corona yang sedang mewabah saat ini, ternyata ga cuma bikin kesehatan fisik terganggu, tapi juga bikin keuangan terganggu. Peraturan resmi pemerintah yang mengharuskan semua orang diam di rumah, kini banyak pekerja harian yang pemasukannya merosot. Kamu pasti ga mau kan pemasukan merosot? Apalagi kebutuhan di tengah wabah corona pasti akan semakin meningkat.

Mulai dari kebutuhan makanan, sabun, hand sanitizer, tisu, masker, alat kebersihan, kuota internet untuk kerja, dan lain-lain. Kamu harus pintar-pintar mengatur keuangan, kebiasaan konsumtif juga harus ditahan dulu. Kalau nggak, kamu pasti kebingungan nanti kalau sudah habis uang. Wabah virus corona ini memang sangat mempengaruhi perputaran ekonomi di Indonesia.

Cara Mengatur Keuangan Di Tengah Wabah Covid-19

Berita meningkatnya wabah virus covid-19, memang bikin panik warga Indonesia. Tapi jangan sampai kepanikan ini bikin kantong kamu makin kering, seperti belanja masker dan tisu berlebihan misalnya. Kami punya tips perencanaan keuangan yang baik di tengah wabah ini, simak selengkapnya:

1.     Evaluasi Sumber Penghasilan

Langkah utama yang harus kamu lakukan, yaitu mengevaluasi semua sumber penghasilan dari semua anggota keluarga. Kamu harus menyesuaikan keuangan untuk beberapa waktu ke depan, karena banyak perusahaan yang terdampak wabah. Beruntung jika pekerjaan kamu ga terdampak, jadi aktivitas bisa berjalan biasa.

Evaluasi ini bisa menyiapkan kamu melawan situasi wabah ini, sekalipun kondisi finansial berubah. Perhitungan uang belanja dan keperluan lainnya, jangan sampai kamu kebablasan belanja karena panik. Kamu juga bisa mempertimbangkan pencairan aset, apakah sudah butuh atau belum.

2.     Siapkan Dana Darurat

Dana darurat sangat penting untuk disiapkan di situasi darurat seperti ini, sebaiknya kamu memperbesar dana ini. Kesiapan dari sisi finansial sangat penting saat ini, apalagi mengenai masalah kesehatan yang biayanya tidak tercover bpjs. Selain itu, kamu juga harus membeli stok makanan dan barang lainnya lebih banyak.

3.     Perbesar Anggaran Kesehatan

Saat virus ini masuk ke Indonesia, banyak orang menyerbu supermarket dan menghabiskan stok dagangan di sana. Termasuk alkohol, hand sanitizer, masker, sarung tangan, sabun, dan lain-lain. Sebaiknya beli saja dalam jumlah wajar, dan perbanyak membeli suplemen penguat imun. Seperti buah-buahan, suplemen, air putih, dan makanan sehat lainnya.

Dana ini juga bisa kamu gunakan jika ingin melakukan tes kesehatan, biaya tes corona saat ini masih termasuk mahal dan perlu persiapan dana yang matang. Tapi jangan menimbun buah dan sayur banyak-banyak ya, agar kandungan nutrisinya tetap bisa kamu ambil.

Ditengah situasi wabah seperti ini, kamu sebaiknya jangan panik. Tetap diam di rumah agar tidak tertular atau menyebarkan virus, keluar rumah hanya untuk keperluan mendesak saja. Jaga kesehatan dengan makan sayur dan buah, jangan panik ya semuanya pasti akan berlalu.

Tags:

Artikel Terkait

test

Keuangan

Lebih Dekat Memahami Konsep Risk dan Return dalam Investasi

Keuangan

Apa Itu Paylater: Definisi, Contoh, dan Cara Pakai

Keuangan

4 Bisnis Investasi Online Populer Menguntungkan

Keuangan

Ada pertanyaan seputar artikel di blog Amartha? atau ingin mengirimkan artikel terbaik kamu untuk di publish di blog Amartha?

Hubungi Kami SEKARANG

https://cms-admin-stg.amartha.com/uploads/invite_a21debce13.png