icon-langID
logo-amartha
Home / Blog / Pendana / Keuangan / Ide Usaha Saat Imlek di Tengah Pandemi
icon-lang
icon-lang

Ide Usaha Saat Imlek di Tengah Pandemi

By Team Amartha Blog - 8 Feb 2021 - 3 min membaca

Perayaan Tahun Baru Imlek 2572 atau di tahun 2021 kali ini cukup berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya.

Pasalnya, pandemi corona belum juga usai sehingga banyak aktivitas dilakukan di rumah saja.

Meskipun di rumah saja, hal ini bisa dimanfaatkan untuk menambah penghasilan dengan membuka usaha sambut perayaan Imlek.

Di tahun 2021 atau Tahun Kerbau, perayaan Imlek jatuh pada hari Jumat, 12 Februari 2021. Menurut pakar fengshui, terdapat beberapa bisnis yang menghasilkan banyak cuan.

Tahun Baru Imlek, Begini Cara Atur Keuanganmu!

Nah berikut ini beberapa ide bisnis yang bisa kita coba, yaitu:

  1. Baju Cheongsam

Perayaan Imlek rasanya kurang lengkap tanpa menggunakan bahu khas perempuan Tionghoa, Cheongsam. Pakaian ini disebut sebagai gaun mandarin.

Seiring berjalannya waktu, gaun mandarin ini dikreasikan mengikuti gaya fesyen terkini. Nah hal ini bisa dimanfaatkan oleh kamu.

2. Makanan

Sebagaimana perayaan hari ebsar lainnya, hari besar Imlek juga memiliki makanan spesial seperti kue keranjang.

Kue keranjang, dodol imlek, atau ni kwee merupakan makanan yang terbuat dari adonan tepung ketan dan gula.

Bagi masyarakat Tionghoa, kue keranjang dianggap membawa keberuntungan. Nah, siapa tahu kue ini juga bisa membawa keberuntungan untuk kamu yang menjualnya!

3. Parsel atau Hampers

Bisnis parsel adalah bisnis yang kerap muncul menuju hari besar. Kamu bisa memanfaatkan momen perayaan Imlek untuk menambah cuan.

Buatlah parsel dengan package yang kreatif dan menarik dengana yang bersaing. Kamu bisa menggunakan media sosial untuk mempromosikan parsel buatanmu.

4. Bambu Hoki

Masyarakat Tionghoa percaya bahwa bambu adalah tanaman yang dapat menciptakan energi positif yang akan memancarkan keberuntungan dan kebahagiaan.

Menurut fengshui, bambu hoki memiliki nilai yang sangat baik sehingga banyak orang membeli tanaman ini.

5. Lampion dan Lilin Imlek

Meskipun perayaan Imlek sedikit berbeda dibanding tahun-tahun sebelumnya, usaha lampion dan lilin imlek tetap cuan.

Lilin sendiri digunakan untuk berdoa oleh masyarakat Tionghoa, sementara lampion digunakan sebagai hiasan untuk menambah momen perayaan.

Itulah lima ide usaha yang bisa kamu coba untuk mendapatkan pundi-pundi cuan di hari raya Imlek.

Setelahnya gunakan cuan tersebut dengan bijak seperti untuk dana darurat atau untuk investasi. Dengan demikian, dana akan terus berputar dan bertambah.

Amartha

Salah satu investasi yang bisa kamu coba adalah P2P Lending Amartha.

Amartha adalah perusahaan fintech di Indonesia yang menghubungkan investor kepada peminjam khususnya perempuan pengusaha mikro di pedesaan melalui suatu platform secara online.

Dengan mendanai di Amartha, kamu bisa mendapatkan keuntungan sampai 15% flat per tahun.

Adapun Amartha adalah perusahaan investasi yang aman karena sudah memiliki izin usaha dari OJK.

Tertarik mendanai di Amartha? Daftar dan danai sekarang!

Artikel Terkait

Ide Usaha Saat Imlek di Tengah Pandemi

Keuangan

Inilah Cara Mengatur Keuangan di Tahun Baru Imlek

Gaya Hidup

Ada pertanyaan seputar artikel di blog Amartha? atau ingin mengirimkan artikel terbaik kamu untuk di publish di blog Amartha?

Hubungi Kami SEKARANG

https://cms-admin-stg.amartha.com/uploads/invite_a21debce13.png