icon-langID
logo-amartha
Home / Blog / Pendana / Keuangan / Impact Investing Sebagai Solusi Pemerataan Ekonomi di Indonesia
icon-lang
icon-lang

Impact Investing Sebagai Solusi Pemerataan Ekonomi di Indonesia

By Team Amartha Blog - 5 Jul 2016 - 3 min membaca

Impact investing atau investasi berdampak mungkin adalah istilah baru di Indonesia, namun tidak di negara-negara lain di dunia.

Dalam Bahasa Indonesia istilah impact investing dipahami sebagai kegiatan investasi yang menciptakan dampak sosial. Lembaga atau individu melakukan kegiatan investasi pada organisasi atau perusahaan yang memberikan dampak positif terukur dari sisi sosial maupun lingkungan, selain memberikan bagi hasil yang bersaing dari pokok pinjaman yang diinvestasikan.

Kegiatan impact investing ini biasanya diinisasi sebagai solusi dari permasalahan sosial, ekonomi, maupun lingkungan di daerah terkait.

Keadaan Sosial dan Ekonomi di Indonesia

Di tahun 2016 ini, terdapat 260 juta penduduk menempati 17 ribu pulau di Indonesia (data dari countrymeters). Dari jumlah ini, hanya sepertiga dari orang dewasa memiliki akses ke lembaga perbankan (data dari Tempo 2016).

Angka-angka ini menunjukkan bahwa Indonesia membutuhkan terobosan baru dalam menjangkau lebih banyak penduduknya untuk mendapatkan akses pembiayaan.

Ditambah lagi penduduk Indonesia masih banyak yang datang dari kelas menengah ke bawah. Masih banyak dari kalangan ini yang sulit membuka akun atau rekening di bank.

Keadaan demografi yang jauh dari akses jalan raya dan infrastruktur yang belum memadai, juga berperan dalam sulitnya pemerataan akses finansial. Contoh saja, dengan minimnya infrastruktur, bank komersial lebih sulit untuk melakukan pencatatan dan verifikasi alamat tinggal calon nasabah kelas bawah.

Baca Juga: Amartha Raih Peringkat Tertinggi dari GIIRS Sebagai Perusahaan Berdampak Sosial

Peran Impact Investing dalam Pemerataan Ekonomi

investasi amartha

Keadaan di atas membuat usaha pemberantasan kemiskinan jadi terasa sulit. Namun bukan tidak mungkin.

Contoh yang sudah dilakukan, banyak institusi-institusi besar dengan sumber daya finansial lebih melakukan kegiatan dalam merentas isu-isu sosial. Namun karena kurangnya sumber daya yang mengerti isu sosial, aktivitas mereka belym mengarah pada akar permasalahan sosial dan ekonomi.

Pada sisi lainnya, banyak juga lembaga-lembaga mandiri yang memiliki kaki dan tangan di tengah akar permasalahan sosial, Lembaga Keuangan Mikro contohnya. Namun, kemampuan mereka untuk tetap berjalan sering terhambat karena faktor finansial yang kurang memadai.

“Banyaknya isu sosial pada skala nasional tidak mampu diselesaikan sampai ada yang hadir sebagai penengah dari kedua sisi masalah. Dibutuhkan solusi untuk mempertemukan lembaga yang memiliki kekuatan finansial, dan mengerti akar masalah sosial ekonomi di Indonesia.” – Ari Sutanti, Senior Program Officer British Council.

Impact investing berperan dalam menyatukan dua kutub permasalahan ini. Lembaga yang mengerti akar permasalahan berkerja sama dengan publik yang memiliki kemampuan berinvestasi.

Membuka peluang kepada lebih banyak kalangan dalam menciptakan pemerataan ekonomi di Indonesia. Proses berinvestasi berjalan seperti biasa, investor meminjamkan uangnya pada peminjam, yaitu kalangan yang tidak memiliki akses ke bank.

Peminjam akan mengembalikan pinjaman dalam bentuk angsuran, beserta bagi hasil (return) yang telah disepakati. Impact investors mendapati dua keuntungan, selain menerima return dari aktivitas investasi, mereka pun turut serta dalam upaya pemerataan ekonomi Indonesia.  

Mulai Menjadi Impact Investors

Amartha

Jika saat ini Anda melakukan investasi dengan secara konvensional, misalnya dengan portfolio bisnis, saham, properti, atau pun reksadana, maka menjadi impact investors bisa jadi salah satu alternatif yang bisa diambil dalam melengkapi portfolio investasi Anda.

Platform investasi Amartha adalah salah satu platform yang dapat membantu Anda dalam memulai impact investing. Dengan melakukan pendanaan pada mitra Amartha, yang merupakan pengusaha mikro di Indonesia, maka Anda turut menggerakkan upaya pemerataan ekonomi. Menciptakan ekonomi inklusif, dimana semua kalangan penduduk memiliki hak dan akses yang sama pada lembaga pendanaan.

Artikel Terkait

Impact Investing Sebagai Solusi Pemerataan Ekonomi di Indonesia

Keuangan

Ada pertanyaan seputar artikel di blog Amartha? atau ingin mengirimkan artikel terbaik kamu untuk di publish di blog Amartha?

Hubungi Kami SEKARANG

https://cms-admin-stg.amartha.com/uploads/invite_a21debce13.png