icon-langID
logo-amartha
Home / Blog / Pendana / Keuangan / Kapan Waktu Yang Tepat Untuk Beli Barang Branded?
icon-lang
icon-lang

Kapan Waktu Yang Tepat Untuk Beli Barang Branded?

By Team Amartha Blog - 6 Apr 2021 - 3 min membaca

Memiliki barang branded dapat menjadi kebanggaan tersendiri bagi beberapa orang. Barang branded seringkali dianggap sebagai barang yang mewah, paling baru, dan terbatas. 

Padahal secara definisi, branded berasal dari kata "brand" yang berarti "merek", baik barang tersebut berupa baju, tas, sepatu, aksesoris, arloji, dan lain sebagainya.

Ada beberapa hal yang mempengaruhi sebuah barang disebut sebagai barang branded, yaitu:

  • Eksklusivitas barang, maksudnya adalah seberapa mewah desain barang tersebut dan diproduksi secara terbatas
  • Kualitas barang, merujuk pada bahan yang digunakan kelas premium dan di desain oleh desainer terkenal
  • Jumlah peminat, semakin banyak peminat barang tertentu dapat dipastikan semakin loyal para pembelinya untuk memiliki barang keluaran terbaru dari brand tersebut

Bisakah Tas Mewah Dijadikan Sebagai Investasi?

Keuntungan Membeli Barang Branded

Meskipun harus merogoh kocek yang tidak sedikit, ada beberapa keuntungan yang bisa didapat dalam memiliki suatu barang branded. Apa sajakah itu? Simak penjelasannya di bawah ini!

1. Awet dan Tahan Lama

Pernah mendengar istilah "ada harga ada barang"? Istilah tersebut sangat merujuk pada kegiatan membeli barang branded. 

Barang branded biasanya awet dan tahan lama hingga bertahun-tahun karena melalui proses quality control yang ketat. Barang branded tidak mudah rusak bila dirawat dengan baik.

2. Menaikan Status Sosial

Karena harus merogoh kocek yang cukup dalam, memiliki suatu barang branded dapat berdampak pada naiknya status sosial pemiliknya. Banyak orang yang menganggap bahwa si pemilik memiliki selera yang bagus dan up to date dengan perkembangan zaman. 

3. Bisa Untuk Investasi 

Barang branded memiliki sifat diproduksi dalam jumlah yang terbatas. Gak heran barang ini menjadi eksklusif dan memiliki nilai. Biasanya, semakin langka barang tersebut maka semakin tinggi pula harga yang ditawarkan. Dengan demikian memiliki barang branded bisa jadi salah satu investasi jangka panjang.  

Strategi Investasi Jangka Panjang Buat Milenial

Lalu, menjawab judul di atas, kapan waktu yang tepat untuk membeli dan memiliki suatu barang branded?

Tidak ada jawaban tanggal pasti kapan baiknya kamu membeli suatu barang branded. Yang perlu diperhatikan adalah belilah barang branded saat kamu sudah memiliki dana darurat, dana proteksi, dan tidak mengganggu tujuan keuangan utama. Jangan pernah membeli barang branded dengan uang hasil pinjaman atau utang.

Tags:

Artikel Terkait

test

Keuangan

Lebih Dekat Memahami Konsep Risk dan Return dalam Investasi

Keuangan

Apa Itu Paylater: Definisi, Contoh, dan Cara Pakai

Keuangan

4 Bisnis Investasi Online Populer Menguntungkan

Keuangan

Ada pertanyaan seputar artikel di blog Amartha? atau ingin mengirimkan artikel terbaik kamu untuk di publish di blog Amartha?

Hubungi Kami SEKARANG

https://cms-admin-stg.amartha.com/uploads/invite_a21debce13.png