Siapkan Dana Pensiun Dengan Pilihan DPLK Ini!
By Team Amartha Blog - 30 May 2021 - 3 min membaca
Gerakan literasi keuangan tengah digalakkan oleh banyak pihak. Hal ini didasari oleh indeks inklusi keuangan yang masih rendah di Indonesia. Salah satu caranya adalah dengan menyiapkan dana pensiun agar hari tua dapat hidup dengan stabil dan aman.
Bagi para pekerja, dana pensiun merupakan salah satu sarana untuk menyiapkan stabilitas keuangan di hari tua. Salah satu bentuk dana pensiun yang ada di Indonesia adalah Dana Pensiun Lembaga Keuangan (DPLK).
Apa itu DPLK?
Berdasarkan definisinya, DPLK adalah dana pensiun yang dibentuk oleh bank atau perusahaan asuransi jiwa untuk menyelenggarakan program pensiun iuran pasti (PPIP).
Peserta nantinya akan menerima hak berupa manfaat pensiun yang besarnya tergantung dari besarnya iuran, masa kerja, dan hasil pengembangan dana atau investasi.
Biasanya nominal iuran yang disetor peserta telah ditentukan di awal kepesertaan. Bahkan ada DPLK yang menetapkan iuran pensiun minimal Rp100.000 per bulan.
Dalam periode tertentu yang telah ditentukan, peserta bisa mendapatkan uang pensiun sesuai iuran beserta keuntungan dari hasil investasi.
Iuran pensiun sendiri oleh DPLK diinvestasikan ke sejumlah produk investasi seperti obligasi, deposito, reksa dana dan sebagainya.
Kepesertaan DPLK dapat diikuti oleh peserta individu atau peserta kolektif (dari perusahaan). Bagi karyawan yang perusahaannya sudah mengikuti program pensiun DPPK serta Jaminan Pensiun dari BPJS Ketenagakerjaan pun bisa ikut program pensiun DPLK sebagai dana pensiun tambahan.
Baca Juga: 6 Tanda Gak Bisa Pensiun Meski Sudah Siapkan Dana Pensiun
DPLK yang ada di Indonesia
Berikut ini 25 daftar DPLK resmi di Indonesia yang terdaftar di Otoritas Jasa Keuangan (OJK) terbaru:
1. Simas Jiwa
2. Tugu Mandiri
3. Indolife
4. Central Asia Raya (CAR)
5. Jiwasraya
6. Avrist
7. Bumiputera
8. BPD Jawa Barat dan Banten (Bank BJB)
9. Kresna
10. Sinarmas MSIG
11. AXA-Mandiri
12. AIA Financial
13. Generali Indonesia
14. Bank Rakyat Indonesia
15. Astra Aviva Life
16. Equity Life Indonesia
17. BPD Jawa Tengah (Bank Jateng)
18. Bank Negara Indonesia
19. Manulife Indonesia
20. Allianz Indonesia
21. Capital Life Indonesia
22. Bank Muamalat Indonesia
23. Tokio Marine Life Indonesia
25. Adisarana Wanaartha
Artikel Sebelumnya
Artikel Selanjutnya
Artikel Terkait
Ada pertanyaan seputar artikel di blog Amartha? atau ingin mengirimkan artikel terbaik kamu untuk di publish di blog Amartha?
Hubungi Kami SEKARANG