icon-langID
logo-amartha
Home / Blog / Pendana / Gaya Hidup / 5 Sisi Negatif dari Generasi Milenial yang Harus Dihindari
icon-lang
icon-lang

5 Sisi Negatif dari Generasi Milenial yang Harus Dihindari

By Team Amartha Blog - 10 Nov 2021 - 3 min membaca

Hal Negatif yang Ada pada Generasi Milenial

Generasi milenial merupakan salah satu kelompok masyarakat yang sering dijadikan sebagai sorotan. Kelompok ini memang memiliki karakteristik yang kuat dan sering mendominasi di tengah masyarakat. Namun, selain identik dengan beragam jenis sisi positif ternyata generasi ini juga punya sisi negatif. Berikut adalah 5 sisi negatif generasi milenial yang perlu dipahami agar bisa dihindari:

1. Generasi Milenial Generasi Konsumtif

Kelompok generasi ini sangat identik dengan tindakan konsumtif. Bahkan ada yang menyebutkan bahwa slogan dari generasi ini adalah YOLO atau You Only Live Once sehingga mereka tak ragu untuk berperilaku konsumtif. Mulai dari belanja, traveling, dan jajan aneka jenis kuliner yang mungkin harganya tidak bisa dibilang murah.

Gaya hidup generasi ini memang cenderung impulsif. Mereka sangat peka terhadap perkembangan zaman dan tertarik untuk menghabiskan uang demi mengikuti perkembangan tersebut. Contoh paling mudahnya adalah generasi ini tak ragu menghabiskan banyak uang untuk membeli kopi yang mahal.

2. Generasi Milenial Mudah Bosan

Salah satu sisi negatif dari generasi ini adalah mereka punya sifat yang mudah bosan. Hal ini kemudian berdampak pada performa mereka di tempat kerja. Banyak sekali milenial yang memutuskan untuk sering berpindah-pindah tempat kerja. Hal ini disebabkan oleh rasa bosan jika harus bekerja di satu tempat untuk jangka waktu yang lama.

Sikap mudah bosan ini didukung pula dengan kemudahan generasi tersebut untuk beradaptasi. Itulah mengapa mereka seringkali tidak ragu untuk pindah tempat kerja sesering mungkin, Sebenarnya tidak masalah jika ingin berpindah-pindah tempat kerja. Namun hal ini juga berpengaruh pada integritas diri sendiri. Konsistensi memang sangat dibutuhkan dalam dunia profesional. 

3. Tergolong Manja

Salah satu perilaku generasi milenial yang mungkin akan memberikan dampak negatif adalah mereka terlalu manja. Generasi ini kerap dianggap masih sangat bergantung pada keberadaan orang tua mereka. Fakta ini didukung oleh data yang menunjukkan bahwa sebagian besar generasi ini masih tinggal bersama orang tua. Meskipun memiliki kemampuan untuk mandiri, namun generasi ini cenderung memilih zona nyaman bersama orang tua. 

Baca Juga: Berbisnis Ala Generasi Milenial

4. Terlalu Mengejar Ketenaran

Salah satu sifat yang melekat pada generasi ini adalah memiliki obsesi atas popularitas. Sebagian besar orang-orang yang masuk ke dalam kelompok generasi ini sangat ingin menjadi populer atau tenar di tengah masyarakat. Sayangnya, mereka kemudian terlalu berusaha untuk mengejar popularitas tersebut sehingga pada akhirnya malah mempersulit diri sendiri. 

Generasi ini memang terkenal memiliki kepercayaan diri yang sangat baik. Mental mereka tergolong kuat untuk berada di tengah masyarakat. Namun hal ini juga diiringi dengan obsesi akan popularitas tadi. Obsesi itu ternyata bisa berkembang ke arah yang negatif dan membuat generasi ini jadi terlalu egois demi mengejar popularitas.

5. Tidak Sabar

Orang-orang di kelompok generasi ini juga cenderung memiliki sifat tidak sabar. Mereka lebih menyukai hal-hal yang instan atau cepat untuk diraih. Sifat ini tentu bisa mendatangkan dampak negatif generasi milenial jika tidak dikendalikan secara optimal. Semua hal di dunia ini tentu tidak bisa diraih secara instan begitu saja. Ada proses yang harus dijalani dan tidak semua generasi ini bisa menerima proses tersebut.

Itulah tadi 5 sisi negatif yang melekat kuat pada generasi milenial. Sifat-sifat tersebut bisa memberikan kesulitan bagi mereka terutama di bidang finansial. Orang-orang di kelompok generasi ini seringkali melupakan pentingnya berinvestasi.

Jika kamu adalah salah satu bagian dari generasi ini, sadarlah untuk berinvestasi mulai dari sekarang. Investasikan danamu di platform investasi Amartha dan dapatkan bagi hasil hingga 15% flat per tahun dengan mendanai perempuan tangguh pengusaha mikro di pedesaan.

Tags:

Artikel Terkait

4 Universitas BUMN dan Info Beasiswanya

Gaya Hidup

6 Tokoh Wanita Islam yang Menginspirasi, Patut Dicontoh!

Gaya Hidup

6 Barang Murah untuk THR Lebaran Agar Lebih Hemat

Gaya Hidup

Unik dan Berkesan! Intip 5 Ide THR Lebaran untuk Pelanggan

Gaya Hidup

Ada pertanyaan seputar artikel di blog Amartha? atau ingin mengirimkan artikel terbaik kamu untuk di publish di blog Amartha?

Hubungi Kami SEKARANG

https://cms-admin-stg.amartha.com/uploads/invite_a21debce13.png