icon-langID
logo-amartha
Home / Blog / Mitra / Cerita Mitra / A Village Tour, Sebuah Pengalaman Tak Terlupakan bagi Hidup Anda!
icon-lang
icon-lang

A Village Tour, Sebuah Pengalaman Tak Terlupakan bagi Hidup Anda!

By Team Amartha Blog - 11 Aug 2017 - 3 min membaca

[caption id="attachment_1076" align="aligncenter" width="2048"]Amartha Keseruan A Village Tour bersama Investor Amartha di Desa Ciseeng, Bogor.[/caption]

Menurut Asian Development Bank September 2015, 78% dari 255 Juta populasi Indonesia masih unbanked, dimana mayoritas dari mereka masih berada di piramida terbawah. Jumlah ini jauh lebih tinggi daripada angka rata-rata jumlah masyarakat unbanked di seluruh dunia sebanyak 38%. Hal inilah yang melatarbelakangi Amartha, sebagai P2P lending platform Indonesia pertama, untuk terus aktif mendorong pertumbuhan Indonesia ke arah yang lebih baik melalui akses keuangan pada masyarakat unbanked.

Amartha merupakan P2P lending Indonesia pertama yang melakukan pendekatan kreatif dalam mengkomunikasikan visinya lewat berbagai kegiatan unik, mengajak masyarakat luas untuk turut berpartisipasi dalam mendorong para pengusaha kecil dan mikro menjadi makin mandiri dan berdaya, salah satunya melalui kegiatan A Village Tour.

Setidaknya sudah 2 kali A Village Tour digelar dalam 5 bulan terakhir, yaitu pada 4 April dan 21 Mei 2017 lalu.  Di sini, Anda para investor akan hanyut dalam suasana yang berbeda dan mungkin jarang Anda temui di sekitar Anda. Kesederhanaan dan perjuangan mereka, para ibu mitra Amartha yang Anda danai, akan dapat Anda saksikan dan bahkan rasakan secara langsung. Sehingga, hal ini akan memberikan satu experience yang mendalam dan tak terlupakan bagi hidup Anda.

Terkadang sebagai orang Kota yang dimanjakan dengan berbagai kemudahan membuat saya lupa masih banyak saudara kita yang harus berjuang keras dengan keterbatasan, melalui program Amartha Visit Village ini menyadarkan saya bahwa saya juga dapat membantu dan menyejahterakan mereka. Saya dengan senang hati menjadi bagian dari visi Amartha untuk melakukan investasi, yang berdampak bagi saya dan orang lain, terima kasih Amartha”. Melissa Eveline - Investor Amartha.

Inilah hal yang mendasari pemilihan A Village Tour sebagai kegiatan yang akan rutin diadakan oleh Amartha ke depan dalam rangka memfasilitasi masyarakat luas, khususnya para investor, untuk merasakan dan melihat secara langsung perjuangan dari masyarakat di piramida terbawah dalam meraih kehidupan yang lebih sejahtera.

[caption id="attachment_1077" align="alignnone" width="2048"]Amartha Ibu Ratna - Salah satu mitra Amartha yang mengembangkan usaha menganyam keset.[/caption]

Di sisi lain, para mitra Amartha juga merasa sangat senang, bertemu dengan orang baik yang telah memberikan suntikan modal untuk membantu mereka mengembangkan usaha dan membangun kesejahteraan keluarga menjadi lebih baik. “Senang sekali saya bisa ketemu sama bapak ibu yang bantu usaha saya ini. Semoga kebaikan dan kepedulian mereka pada saya bisa merubah hidup saya dan keluarga menjadi lebih sejahtera. Terima kasih bapak ibu investor dan Amartha.” Ucap Ratna, salah satu mitra Amartha yang mengembangkan usaha menganyam keset dengan senyum mengembang di wajahnya.

Apakah Anda ingin turut serta dalam kegiatan A Village Tour berikutnya dan merasakan secara langsung kesederhanaan para ibu mitra Amartha yang telah Anda danai? Tentu bisa! Karena kami akan mengadakan kegiatan A Village Tour di akhir bulan Agustus ini.

Dalam sebuah kesederhanaan, akan memberikan Anda ruang untuk berpikir lebih dalam atas makna dari kehidupan. Maka, ayo ikut A Village Tour dan rasakan pengalaman tak terlupakan dalam hidup Anda. Daftar di sini ya!

Artikel Terkait

A Village Tour, Sebuah Pengalaman Tak Terlupakan bagi Hidup Anda!

Cerita Mitra

Dorong Kemajuan Ekonomi Indonesia, Wujud Kontribusi Amartha Majukan ASEAN

Pendekatan Lokal Untuk Masyarakat Unbanked di Indonesia

Keuangan

Tingkatkan Perekonomian Keluarga, Mariam Buka 3 Warung Makan

Cerita Mitra

Ada pertanyaan seputar artikel di blog Amartha? atau ingin mengirimkan artikel terbaik kamu untuk di publish di blog Amartha?

Hubungi Kami SEKARANG

https://cms-admin-stg.amartha.com/uploads/invite_a21debce13.png