Lima Tahun Bersama Amartha, Susah Senang Bersama-sama
By Team Amartha Blog - 13 Jun 2022 - 3 min membaca
Adalah kata yang tepat menggambarkan hubungan ibu Evi dengan Amartha. Usaha ikan bakar yang dikelola bersama suami serta beberapa sanak saudara berbuah manis hingga raih omzet jutaan per harinya.
Sejak awal membuka usaha keliling kecil-kecilan, emperan di pinggir jalan, hingga mampu menyewa kios pinggir jalan, Ibu Evi selalu mempercayai usahanya sukses berkat bantuan dari Amartha.
Ibu Evi sangat suka memasak, sebagian besar usaha yang dijalaninya pun tak jauh dari kegiatan memasak berbagai macam makanan. Awalnya, ia dan keluarga merasa cukup hidup dengan bermodalkan usaha keliling. Sayangnya himpitan pandemi COVID-19 tak bisa dihindarkan. Dia dan keluarga memutar otak untuk tetap dapat berbisnis. Beruntungnya, Amartha selalu percaya kepada mitranya yang gigih dalam berusaha, seperti ibu Evi.
Setelah mendapat pinjaman modal senilai 5 juta rupiah, uang tersebut ia gunakan untuk menyewa kios di pinggir jalan dan membuka usaha ikan bakar. Apakah berjalan mulus? Alhamdulillah, ibu Evi merasa cukup dengan apa yang telah ia dapatkan saat ini. Bahkan ia pernah mendapat hingga 7 juta rupiah dalam satu hari saat hari-hari besar. Sungguh hasil yang fantastis bukan?
Modal yang didapat bukan hanya ia gunakan untuk usaha dagangnya, ibu Evi berpikir keras agar uang yang dihasilkan dapat lebih untung sekaligus bermanfaat. Pada akhirnya, saat ini ia memiliki kolam tambak untuk ternak ikan yang digunakan dalam bisnis ikan bakar tersebut.
Usaha Kolam Tambak
"Sebenarnya mbak, saya tuh awalnya kepikiran punya kolam tambak bukan karena lebih untung aja. Tapi, juga karena ingin pemuda disekitar sini engga banyak yang menganggur. Lumayan setiap beberapa bulan saya bisa bagi-bagi rezeki dengan memberi pekerjaan menambak ikan."
Begitulah niat baik dari ibu Evi yang mungkin juga menjadi pintu rezeki bagi dirinya, hingga berhasil meraih omzet jutaan bersamaan order online dan offline yang tak terhenti. Sama seperti Amartha yang selalu ingin menebar manfaat bagi ibu Evi, dan ibu-ibu pengusaha lainnya di Indonesia.
Amartha merupakan microfinance marketplace fintech Indonesia yang berfokus pada pemberdayaan perempuan lewat layanan keuangan inklusif. Dengan teknologi, Amartha menghubungkan para pendana di kota besar dengan perempuan pengusaha mikro di pedesaan, untuk menyediakan akses modal usaha.
Ini saatnya kamu ikut andil dalam kemajuan usaha UMKM Indonesia dengan modalin mitra mulai dari 100 ribu aja. Sebagai pendana (lender) kamu juga bisa mendapatkan imbal hasil mencapai 15% flat per tahun!
Jangan khawatir, Amartha menerapkan prinsip bisnis yang berkelanjutan dan transparansi. Di mana setiap pendana dapat memonitor portofolio mitra secara mingguan di aplikasi Amartha. Amartha juga sudah resmi terdaftar dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) sejak tahun 2019.
Tunggu apalagi?
Artikel Sebelumnya
Artikel Selanjutnya
Artikel Terkait
Ada pertanyaan seputar artikel di blog Amartha? atau ingin mengirimkan artikel terbaik kamu untuk di publish di blog Amartha?
Hubungi Kami SEKARANG