3 Ide Kreatif di Bulan Ramadhan, Bulan Puasa Menjadi Berkah
By Team Amartha Blog - 27 Mar 2023 - 3 min membaca
Ide kreatif di bulan Ramadhan bisa dieksekusi untuk tetap produktif. Sehingga, pundi-pundi rupiah pun bisa terkumpul untuk digunakan ketika lebaran! Hal ini akan sangat bermanfaat, sebab ketika lebaran, kamu tentunya membutuhkan dana ekstra.
Jika penghasilan saat ini dirasa kurang mencukupi, kamu bisa memulai usaha dan memaksimalkan peluang yang dihadirkan oleh bulan Ramadhan. Wah, kira-kira usaha apa yang cocok di bulan puasa? Kekurangan ide? Lebih baik jangan skip pembahasan dalam artikel ini!
3 Ide Kreatif di bulan Ramadhan
Perlu diperhatikan bahwa pola konsumsi masyarakat saat bulan Ramadhan akan jadi lebih berbeda dan ditandai dengan kekhasan masing-masing daerah tempat tinggal. Bagi kamu yang masih bingung ingin mendapatkan tambahan penghasilan seperti apa di bulan suci Ramadhan yang akan segera tiba? Berikut rekomendasi ide jualan bulan puasa 2023!
Katering Makan Sahur
Kalau menjual makanan berbuka atau takjil jelang berbuka dirasa sudah mainstream, saran ide alternatif yakni menjual katering makan sahur. Sebab, biasanya banyak orang yang malas untuk menyiapkan makanan pada dini hari.
Tidak hanya itu, ada juga orang yang tinggal jauh dari keluarga di kosan atau kontrakan tanpa fasilitas dapur, sehingga mereka harus memesan untuk makan sahur. Hal ini menjadi peluang bisnis yang menjanjikan bagi kamu!
Jadi, kamu bisa membuka katering khusus makan sahur yang siap diantar sampai depan pintu rumah. Sehingga, ini dapat menjadi solusi bagi orang-orang yang kesulitan bangun sahur, tidak dapat masak untuk makan sahur dan sebagainya.
Dalam mengeksekusi ide ini, jangan lupa untuk menyusun variasi menu sedemikian rupa agar pelanggan mau juga tidak alami kebosanan. Selain itu, jangan sampai kamu juga terlambat saat mengantarkan makan sahur, pasti akan mengecewakan dan menghambat jalannya ibadah sahur pelanggan.
Ketika memutuskan untuk memilih usaha ini, maka kamu harus memperhitungkan segalanya dengan matang. Mulai dari bahan hingga kemasan serta brand katering yang kamu using.
Berjualan Angpao Lebaran Unik
Ide jualan bulan puasa modal kecil yang bisa dilakukan adalah berjualan angpao lebaran yang unik. Masyarakat sering memakai amplop kecil dengan desain lucu, atau bahan lain yang didesain unik sebagai wadah uang saku lebaran. Anak-anak akan menggemarinya dan berebut untuk mendapatkan angpao lebaran.
Kamu bisa mencari referensi di internet dan mulai membuat sendiri atau kamu bisa mencari supplier murah diinternet dan mulai mempromosikannya. Bisa juga sebagai dropship, sehingga kamu hanya memasarkan dan mendata orderan dan pihak supplier yang akan mengirimkan pesanan angpao lebaranmu.
Baca Juga: Ramadan Cuan Banyak! Intip Tips Bisnis di Bulan Puasa
Fotografer Spesial Lebaran
Bagi kamu yang mungkin memiliki keahlian atau hobi fotografi dengan hasil yang bagus, maka sebaiknya mulai promosikan jasa fotografer lebaran selama bulan Ramadhan ini.
Dalam mengeksekusi ide kreatif di bulan Ramadhan ini, kamu bisa mulai sebar iklan kepada kenalan dan teman-teman. Bahkan lakukan iklan di sosial media juga. Dengan ide ini, kamu bisa memanfaatkan hobimu agar menghasilkan uang dengan membuka jasa fotografi khusus lebaran.
Peluang ide kreatif satu ini pun cukup banyak! Biasanya, tidak sedikit keluarga yang ingin melakukan foto bersama dan mengabadikan momen kebersamaan. Sehingga, kamu bisa mengambil peluang ini. Mulailah lakukan promosi dan atur timeline sejak bulan Ramadhan untuk mengumpulkan pelanggan. Menarik dan menyenangkan bukan?
Sekian untuk rekomendasi ide kreatif di bulan Ramadhan. Semoga bisa menjadi referensi agar kamu bisa mendapatkan penghasilan tambahan selama bulan suci Ramadhan ini!
Artikel Sebelumnya
Artikel Selanjutnya
Artikel Terkait
Ada pertanyaan seputar artikel di blog Amartha? atau ingin mengirimkan artikel terbaik kamu untuk di publish di blog Amartha?
Hubungi Kami SEKARANG