icon-langID
logo-amartha
Home / Blog / Mitra / Tips Bisnis / 7 Pengusaha Sukses Perempuan yang Bisa Jadi Panutan
icon-lang
icon-lang

7 Pengusaha Sukses Perempuan yang Bisa Jadi Panutan

By Team Amartha Blog - 15 Mar 2022 - 3 min membaca

7 Pengusaha Sukses Perempuan Indonesia

Dewasa ini, pebisnis tidak selalu identik dengan pria. Pasalnya, ada banyak sekali pengusaha sukses dari kalangan perempuan yang kemudian menjadi sosok inspiratif. Indonesia memiliki sejumlah pebisnis perempuan sukses yang datang dari latar belakang yang berbeda-beda.

Ingin tahu siapa saja pengusaha sukses di Indonesia dari kaum perempuan? Yuk, simak siapa saja mereka berikut ini:

1. Diajeng Lestari

Nama pengusaha sukses wanita yang pertama ini mungkin tidak asing di telinga kamu. Ya, dia adalah istri Achmad Zaky yang merupakan seorang pendiri Bukalapak.

Diajeng Lestari adalah pengusaha sukses di bidang busana muslim. Dia membangun sebuah website bernama Hijup yang menjual berbagai produk busana muslim berkualitas premium.

Istri Achmad Zaky ini berhasil membuktikan bahwa dirinya bisa menjalankan bisnis tanpa harus mengorbankan keluarga.

2. Nabilah Alsagoff

Pernah mendengar aplikasi DOKU yang bergerak di bidang fintech? Ternyata pendirinya adalah seorang perempuan, lho. Dia bernama Nabilah Alsagoff yang awalnya adalah seorang PNS.

DOKU adalah sebuah fintech yang membuat Sinar Mas tertarik untuk berinvestasi di platform ini. Itulah alasannya kenapa DOKU saat ini berhasil meraih kepopuleran sebagai salah satu fintech terbaik.

3. Martha Tilaar

Martha Tilaar
Foto Martha Tilaar, Pendiri produk kosmetik Martha Tilaar

Kerajaan bisnis Martha Tilaar sudah dikenal sejak lama sebagai perusahaan di bidang kosmetik. Meski banyak bermunculan produk maupun brand kosmetik baru, Martha Tilaar masih tetap bertahan dan mampu bersaing.

Baca Juga: Mengenal Martha Tilaar, Sosok Perempuan Tangguh Pengusaha Indonesia

Martha Tilaar juga merupakan pengusaha muda sukses pada zamannya. Setelah lulus pendidikan kecantikan di Amerika Serikat, dia langsung mengawali bisnis kecantikan yang dimulai di garasi rumahnya.

4. Nurhayati Subakat

nurhayati subakat - wardah
Foto Nurhayati Subakat, Pendiri Produk Kecantikan Wardah

Sama seperti Martha Tilaar, Nurhayati Subakat juga seorang pengusaha di bidang kosmetik di Indonesia. Dia berhasil membangun perusahaan kosmetik besar di tanah air.

Produk kosmetik yang dipasarkan pun cukup beragam. Beberapa produk yang paling populer milik Nurhayati Subakat yaitu seperti Wardah, Make Over, Putri, dan masih banyak lainnya.

5. Veronika Linardi

Usaha yang didirikan oleh Veronika Linardi berhasil membantu para calon karyawan yang ingin bekerja. Dia membangun sebuah platform bernama Qerja. Melalui platform tersebut, para calon karyawan bisa melihat informasi terkait perusahaan yang ingin mereka lamar.

Platform Qerja juga sering dimanfaatkan oleh para calon karyawan untuk ‘mengintip’ besaran gaji yang ditawarkan. Dengan begitu, para pelamar bisa mengetahui seluk beluk perusahaan yang akan dipilih.

6. Hanifa Ambadar

Pebisnis sukses berikut ini bisa menginspirasi kamu yang hobi menulis. Hanifa Ambadar adalah pemilik Female Daily Network. Website tersebut ternyata awalnya dari sebuah blog pribadinya. Kemudian berubah menjadi website populer dan punya nama besar.

Tulisan di Female Daily Network berisi informasi yang penting dan bermanfaat. Isi artikelnya bahkan mengedukasi para perempuan. Website ini sudah berdiri dari sejak tahun 2005 dan hingga saat ini masih tetap bertahan.

7. Catherine Hindra Sutjahyo

Pernah mendengar e-commerce Zalora? Perlu kamu ketahui, ecommerce ternama tersebut ternyata milik seorang perempuan bernama Catherine Hindra Sutjahyo. Dia adalah pebisnis muda yang memberikan kemudahan kepada masyarakat yang ingin belanja online.

Zalora adalah e-commerce fashion yang sangat diperhitungkan di Indonesia. Barang-barang yang tersedia di Zalora pun bukan barang abal-abal. Catherine pun berhasil membangun sebuah web tepercaya di Indonesia.

Punya cita-cita untuk menjadi pengusaha sukses seperti mereka? Awali dengan memberdayakan CEO UMKM di aplikasi investasi P2P Lending Amartha. Imbal hasilnya bahkan hingga 15% flat per tahun. Yuk, download aplikasinya sekarang juga!

Artikel Terkait

Ketekunan Ibu Misri Dari Buruh, Hingga Punya Karyawan Sendiri

Cerita Mitra

Pentingnya Peran UMKM dalam Perekonomian Indonesia

Catatan Keuangan Amartha Sebagai Solusi Keuangan Usahamu

Tips Bisnis

Cara Menentukan Harga Jual & Ide Bisnisnya untuk Pemula

Tips Bisnis

Ada pertanyaan seputar artikel di blog Amartha? atau ingin mengirimkan artikel terbaik kamu untuk di publish di blog Amartha?

Hubungi Kami SEKARANG

https://cms-admin-stg.amartha.com/uploads/invite_a21debce13.png