icon-langID
logo-amartha
Home / Blog / Mitra / Tips Bisnis / Bagaimana Cara Memulai Usaha di Tengah Pandemi?
icon-lang
icon-lang

Bagaimana Cara Memulai Usaha di Tengah Pandemi?

By Team Amartha Blog - 14 Mar 2022 - 3 min membaca

Cara Mulai Usaha Di Tengah Pandemi Covid-19

Pandemi Covid-19 ‘melahirkan’ tantangan baru bagi para pelaku usaha. Meski berdampak besar, ternyata ada cara memulai usaha yang bisa mengoptimalkan potensi keuntungan yang bisa kamu peroleh.

Bagaimana cara menjawab tantangan memulai usaha di masa pandemi? Nah, di artikel ini kami akan coba paparkan cara memulai usaha dari nol saat pandemi masih merajalela di negara kita. Berikut penjelasan lengkapnya.

1. Melihat Peluang Bisnis Potensial di Era Pandemi

Tidak dapat kita pungkiri bahwa Covid-19 berhasil ‘mematikan’ beberapa sektor bisnis. Namun di sisi lain masih ada yang bisa bertahan dan ada juga yang semakin potensial atau menguntungkan.

Cara memulai usaha baru yang potensial di masa pandemi yang pertama yaitu melakukan riset. Carilah peluang usaha yang masih tetap bertahan di masa pandemi Covid-19 atau bahkan semakin menanjak potensinya.

2. Riset Produk atau Jasa yang Akan kamu Jual

Setelah riset bisnis selesai, cara memulai usaha selanjutnya silahkan kamu lanjutkan dengan meriset produk atau jasa. Pastikan ketersediaan produk yang akan kamu jual tidak sulit untuk kamu dapatkan.

Di sisi lain, jika memilih layanan atau jasa, pastikan target pasar pengguna jasa di daerah kamu tergolong potensial. Selain itu, pastikan juga produk atau jasa yang kamu pilih memiliki prospek jangka panjang. Artinya tidak hanya populer di tengah pandemi saja.

3. Mulai dengan Modal Secukupnya

Banyak pemula yang bingung dan ragu untuk memulai bisnis karena modal untuk memulainya dirasa belum cukup. Padahal, bisnis tidak selalu berorientasi pada modal. Pasalnya dengan modal kecil saja kamu bisa memulainya.

Pilih bisnis yang bisa kamu jalankan dengan modal kecil. Banyak sekali pilihan yang bisa kamu tentukan. Bahkan ada juga yang bisa kamu mulai dengan bermodalkan gadget dan jaringan internet saja.

Baca Juga: Deretan Saran dari Suze Orman untuk Pemilik Usaha Kecil

4. Gunakan Media Sosial untuk Berpromosi

Kamu bisa memanfaatkan media sosial sebagai cara memulai usaha dan mempromosikan produkmu. Promosi ini ada yang gratis maupun berbayar. Contohnya seperti Facebook dan Instagram. Dua media sosial tersebut memiliki jumlah pengguna yang fantastis di Indonesia.

Promosi gratisan yang bisa kamu manfaatkan yaitu dengan mem-posting promo produk atau layanan di beranda media sosial. Namun pastikan intensitas promosi kamu tidak terlalu sering untuk menghindari laporan spam dari pengguna lain.

Jika kamu punya modal yang cukup, tidak ada salahnya untuk menggunakan layanan iklan berbayar. social media advertising atau iklan berbayar ini jauh lebih efektif karena bisa menyasar target pasar secara optimal.

5. Pahami dan Aplikasikan Teknik Marketing Word to Mouth

Sebenarnya teknik pemasaran word to mouth ini bukan sesuatu yang baru di dunia bisnis. Strategi yang sudah ada sejak lama ini sangat menjanjikan sekali sebagai cara memulai usaha online di tengah pandemi.

Teknik ini memungkinkan produk atau jasa milikmu menjadi viral. Dengan begitu keuntungan pun akan menjadi lebih maksimal.

6. Memanfaatkan Marketplace

Saat ini aplikasi marketplace membantu para pelaku bisnis untuk memasarkan produknya dengan mudah. Platform tersebut memungkinkamu untuk menjual produk secara online tanpa harus membuat website sendiri.

Kamu bisa memanfaatkannya juga untuk memasarkan produk secara online di tengah pandemi. Jangkauan pemasaran produk di marketplace juga tergolong luas. Artinya produk kamu berpeluang untuk dipasarkan hingga ke seluruh Indonesia.

Demikian penjelasan seputar cara memulai usaha di tengah pandemi. Jika kamu masih bingung memutuskan untuk berbisnis apa, kamu bisa modalin bisnis para CEO UMKM di Amartha. Dengah modal mulai dari 100 ribu saja kamu bisa mendapatkan bagi hasil hingga 15% flat per tahun. Download aplikasinya sekarang juga!  

Artikel Terkait

Ketekunan Ibu Misri Dari Buruh, Hingga Punya Karyawan Sendiri

Cerita Mitra

Pentingnya Peran UMKM dalam Perekonomian Indonesia

Catatan Keuangan Amartha Sebagai Solusi Keuangan Usahamu

Tips Bisnis

Cara Menentukan Harga Jual & Ide Bisnisnya untuk Pemula

Tips Bisnis

Ada pertanyaan seputar artikel di blog Amartha? atau ingin mengirimkan artikel terbaik kamu untuk di publish di blog Amartha?

Hubungi Kami SEKARANG

https://cms-admin-stg.amartha.com/uploads/invite_a21debce13.png