Deretan 10 Bisnis Bikin Kaya Yang Dijalani Miliarder Dunia
By Team Amartha Blog - 22 Aug 2022 - 3 min membaca
Siapa tidak mau jadi kaya? Sudah pasti semua orang mengharapkannya! Salah satu tipsnya adalah dengan mengelola bisnis sendiri. Tentunya ada berbagai jenis bidang usaha yang bisa kamu geluti. Nah, sebagai inspirasi mari cari tahu jenis usaha apa saja yang digeluti oleh para miliarder kelas dunia saat ini.
Bisnis Para Miliarder Dunia
Miliarder kelas dunia bisa mencapai titik suksesnya seperti sekarang bukan tanpa kerja keras. Salah satu tips jadi kaya adalah dengan mengikuti jejak mereka. Berikut adalah deretan 10 bisnis yang sekarang digeluti miliarder dunia untuk jadi inspirasi:
1.Finansial
Pertama ada bidang finansial yang digeluti oleh para orang kaya dunia. Biasanya dalam bidang ini, mereka mendapatkan aset kekayaan dari hasil investasi. Seperti Warren Buffet yang kekayaannya mencapai US$96 miliar.
2. Manufaktur
Berikutnya ada bidang manufaktur yang juga menjadi andalan para miliarder kelas dunia. Salah satu contohnya ada He Xiangjian yang kekayaannya mencapai US$35. Ia merupakan pendiri perusahaan peralatan bernama Midea Group.
3. Kesehatan
Bidang satu ini juga tak luput dari peluang besar menghasilkan banyak keuntungan. Banyak miliarder yang berasal dari bidang ini. Salah satunya adalah Jiang Ren Sheng yang menjadi ketua perusahaan vaksin Chongqing ZFSW Biological Products dengan kekayaan US$24,4 miliar.
4. Teknologi
Salah satu bisnis orang kaya yang juga sangat populer di berbagai negara adalah teknologi. Contohnya adalah Jeff Bezos yang memiliki kekayaan US$117 miliar dari e-commerce Amazon yang ia dirikan.
5. Mode dan Ritel
Tidak sedikit miliarder dunia datang dari dunia mode dan ritel. Apalagi perkembangan bidang ini sangat pesat dan peluangnya begitu menjanjikan. Salah satu contohnya adalah Bernard Arnault dengan kekayaan US$150. Ia memegang perusahaan LVMH yang menaungi banyak brand ternama seperti Tiffany & Co. dan Louis Vuitton.
Baca Juga: Dear Pengusaha, Ini 4 Cara Usaha Sukses dengan Cepat
6. Food and Beverage
Berikutnya ada bidang bisnis food and beverage yang juga tak kalah populer. Bidang bisnis ini memberi kontribusi besar bagi kemajuan perekonomian dunia. Salah satu tokoh miliarder dari bidang ini adalah Zhong Shanshan dengan kekayaan US$68,9 miliar. Ia mengelola perusahaan air minum kemasan Nongfu Spring.
7. Energi
Jelas sekali sektor yang satu ini bisa mendatangkan begitu banyak peluang keuntungan. Terbukti Robin Zeng, pendiri Contemporary Amperex Technology (CATL) berhasil meraih kekayaan sebanyak US$28,4 miliar dari bidang ini. Perusahaan tersebut memasok baterai untuk kendaraan listrik terkemuka dunia.
8. Properti
Tidak aneh lagi jika ini merupakan salah satu bidang bisnis menjanjikan yang banyak digeluti oleh masyarakat dunia. Bisnis properti memang menawarkan peluang besar di masa depan. Contohnya ada Lee Shau Kee dengan kekayaan US$31,7 miliar lewat Henderson Land Development.
9. Diversifikasi
Berikutnya ada bidang diversifikasi yang juga menjadi salah satu sumber kekayaan menggiurkan para miliarder kelas dunia. Di bidang ini ada tokoh Mukesh Ambani dengan total kekayaan US$84,5 miliar melalui Reliance Industries. Perusahaan tersebut sangat penting di bidang petrokimia, telekomunikasi, dan energi.
10. Media dan Hiburan
Jangan lupakan bidang yang satu ini karena seiring berjalannya waktu terus berkembang pesat. Salah satu contoh miliarder yang datang dari sektor ini adalah Michael Bloomberg dengan total kekayaan US$59 miliar. Ia merupakan salah satu pendiri dari perusahaan media Bloomberg LP. Semua bidang bisnis ini memang punya potensinya masing-masing. Kamu juga bisa menjadi kaya raya lewat berbagai bidang tersebut. Tapi sebelumnya, mulai dulu dengan langkah kecil, seperti menabung dan mengelola dana dengan berinvestasi. Salah satu caranya lewat microfinance marketplace Amartha, di mana kamu bisa mendapatkan imbal hasil flat hingga 15% per tahun.
Dengan melakukan pendanaan, kamu juga turut membantu para pengusaha mikro (UMKM) untuk mengembangkan bisnisnya. Amartha menerapkan prinsip bisnis yang berkelanjutan dan transparansi. Di mana setiap pendana dapat memonitor portofolio mitra secara mingguan di aplikasi Amartha. Amartha juga sudah resmi terdaftar dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) sejak tahun 2019. Gabung di Amartha sekarang, yuk!
Download aplikasi Amartha di Android
Download aplikasi Amartha di iOS
Artikel Sebelumnya
Artikel Selanjutnya
Artikel Terkait
Ada pertanyaan seputar artikel di blog Amartha? atau ingin mengirimkan artikel terbaik kamu untuk di publish di blog Amartha?
Hubungi Kami SEKARANG