icon-langEN
logo-amartha
Home / Blog / Pendana / Keuangan / Kenali Risiko dan Manfaat Impact Investment Sebelum Berinvestasi
icon-lang
icon-lang

Kenali Risiko dan Manfaat Impact Investment Sebelum Berinvestasi

By Team Amartha Blog - 21 Feb 2020 - 3 min membaca

Saat memilih untuk berinvestasi, pasti akan selalu memiliki risiko dan juga manfaatnya. Termasuk bagi impact investment.

Saat berencana untuk memulai investasi jangan terkejut dengan risiko yang telah menanti. Hampir semua investasi pasti memiliki risiko. Termasuk bagi impact investment. Satu hal yang membedakan adalah tingkat risiko itu sendiri, tinggi atau rendah. Saat memilih untuk berinvestasi, kamu harus mulai menentukan tujuannya; jangka panjang atau pendek. Kamu juga harus mulai mempertimbangkan profit atau return yang akan didapatkan.

Sebagai generasi milenial, impact investment bisa menjadi pilihan yang cocok buatmu. Kamu akan mengerti dan memahami arti return dalam investasi secara lebih luas. Salah satunya adalah memberikan dampak pada kualitas hidup masyarakat dan lingkungan yang lebih baik.

Risiko impact investment

Impact investment lebih banyak mengeluarkan dana dan memakan waktu. Namun, tidak perlu khawatir. Semua yang dikeluarkan sebenarnya hanyalah untuk modal awal saja. Investasi ini akan terus berkembang ke depannya. Dengan begitu setiap dana dan usaha yang kamu keluarkan akan terbayarkan.

Seperti investasi pada umumnya, kamu juga akan tetap mendapatkan keuntungan dari impact investment. Investasi yang satu ini lebih pada jangka panjang. Jadi, semakin lama kamu berinvestasi, maka keuntungan yang didapatkan juga akan semakin besar.

Manfaat impact investment

Pada dasarnya, impact investment ini sebuah kegiatan investasi yang bertujuan menciptakan dampak sosial bagi masyarakat menengah ke bawah. Dengan memilih untuk melakukan investasi, kamu justru akan berkontribusi meningkatkan kualitas hidup dan perekonomian masyarakat di Indonesia.

Tidak hanya itu, impact investment ini adalah sebuah solusi pengelolaan dana yang dijamin aman dan menguntungkan bagi setiap pihak. Nantinya kamu akan mendapatkan keuntungan dalam hal ekonomi dan sosial. Selain itu, kamu juga akan membantu memberikan keuntungan, dan mengembangkan UMKM yang ada di Indonesia.

Menurut survei yang dirilis oleh majalah SME menunjukkan bahwa UMKM di Indonesia membantu mempertahankan pertumbuhan ekonomi. Di tahun 2018, dari 2.000 UMK teratas di Indonesia mengalami pertumbuhan pendapatan sebesar 9,3% atau rata-rata Rp55,1 miliar. Sementara itu, pertumbuhan labanya mencapai 23,5% atau rata-rata sebesar Rp7,1 miliar.

Pola operasional pada impact investment juga lebih efisien, sehingga setiap pinjaman yang diberikan akan jauh lebih murah bagi UMKM. Tentunya ini jika dibandingkan mikro perbankan. Hal ini juga berlaku bagi setiap investor, yang akan mendapatkan imbalan hasil yang lebih tinggi, terutama dibandingkan dengan nilai deposito.

Keberhasilan Impact Investment

Keberhasilan lainnya bisa kita lihat dari yang dilakukan Amartha. Contohnya pada tahun 2018 lalu, ada 152.000 pelaku usaha yang bergabung menjadi mitra Amartha. Kemudian, pendapatan para mitra meninggkat sebesar 59,5%.

Salah satu dampak positifnya dirasakan oleh Ibu Satiah, ia berhasil meproduksi hingga 30 kg jamur tiram perhari. Hasil tersebut meningkat 3 kali lipat dibandingkan penjualan sebelum tergabung dengan Amartha. Dalam penyaluran dana investasi sebagai modal usaha mikro, Amartha berhasil meningkatkan pendapatan tahunan hingga 41%. Bahkan, sebanyak 50% berhasil mendapatkan kualitas hidup yang lebih baik.

Tidak hanya itu, Amartha juga akan memudahkan para investor dalam menemukan peluang investasi untuk pembiayaan usaha mikro dan UMKM di Indonesia. Sebagai investor juga dapat memilih untuk mengelola portofolio secara pribadi, termasuk memilih UMKM yang ingin dibiayai. Nantinya kamu akan mendapatkan informasi secara detail, seperti pembiayaan hingga skor kredit yang dimiliki.

Tags:

Artikel Terkait

test

Keuangan

Lebih Dekat Memahami Konsep Risk dan Return dalam Investasi

Keuangan

Apa Itu Paylater: Definisi, Contoh, dan Cara Pakai

Keuangan

4 Bisnis Investasi Online Populer Menguntungkan

Keuangan

Ada pertanyaan seputar artikel di blog Amartha? atau ingin mengirimkan artikel terbaik kamu untuk di publish di blog Amartha?

Hubungi Kami SEKARANG

https://cms-admin-stg.amartha.com/uploads/invite_a21debce13.png