

Jauhi 6 Jenis Makanan Tinggi Kolesterol Ini, Apa Saja?
By Team Amartha Blog - 20 Nov 2022 - 3 min membaca
Makanan adalah sesuatu yang dibutuhkan oleh tubuh kita. Tanpa makanan, tubuh kita akan kekurangan gizi, energi, bahkan mudah sakit. Namun kamu harus berhati-hati karena nyatanya tidak semua makanan itu sehat karena ada juga makanan tinggi kolesterol.
Makanan dengan kolesterol tinggi tidak baik untuk kesehatan karena dapat menyebabkan beragam penyakit, seperti hipertensi dan stroke. Oleh sebab itu, simak beragam contoh makanan tersebut agar kamu bisa lebih mudah menghindarinya.
Contoh Makanan Tinggi Kolesterol
Harus diakui bahwa penyebab tingginya kolesterol di dalam tubuh yang utama adalah makanan. Oleh sebab itu, kamu harus menghindari makan makanan di bawah ini secara berlebihan supaya kamu tetap sehat:
- Fast Food
Siapa yang tidak kenal dengan fast food atau makanan cepat saji? Bahkan beragam restoran yang menyajikan makanan ini pun bermunculan, kan? Rasanya yang enak pun mampu menggugah selera.
Eits tapi tunggu dulu, ternyata makanan ini mengandung kolesterol tinggi yang tidak baik untuk kesehatan lho! Oleh sebab itu, jangan banyak-banyak makan fast food, ya!
- Telur
Telur adalah salah satu makanan yang sering dijumpai. Bahkan telur bisa menjadi sesuatu yang wajib tersedia di kulkas bagi banyak orang. Selain itu, telur juga mempunyai gizi yang tinggi.
Namun sayangnya, telur termasuk makanan tinggi kolesterol apalagi jika dikonsumsi terlalu banyak. Maka dari itu, perhatikan asupan telurmu ya dan jangan padukan telur dengan makanan berkolesterol tinggi lainnya.
- Es Krim
Es krim adalah salah satu makanan penutup yang digemari oleh banyak orang, termasuk orang dewasa. Rasanya pun beragam sehingga menggugah selera.
Namun sayangnya, es krim memiliki kolesterol cukup tinggi, bahkan lebih banyak daripada donat dan burger. Oleh sebab itu, gantilah makanan penutupmu dengan buah agar lebih sehat, karena tidak ada buah yang mengandung kolesterol tinggi.
Baca Juga: Daftar Makanan Penurun Kolesterol dan Asam Urat, Yuk Coba!
- Seafood
Seafood memang merupakan salah satu contoh makanan yang enak dimakan, apalagi ketika kita liburan ke pantai. Namun kamu harus berhati-hati karena sebagian seafood mempunyai kolesterol tinggi.
Contoh seafood yang mengandung kolesterol tinggi adalah lobster dan kepiting. Maka dari itu, cobalah untuk mengganti menu makananmu dengan ikan. Lebih baik lagi bila ia direbus atau dikukus.
- Daging Bebek
Jika kamu suka makan di pinggir jalan, maka kamu akan sering menemukan makanan daging bebek. Namun ternyata, daging bebek itu termasuk penyebab kolesterol tinggi, lho!
Jadi, daging bebek mempunyai kolesterol lebih tinggi daripada daging ayam sehingga kamu perlu mengurangi mengonsumsi daging ini. Selain itu, kamu juga bisa membuang kulitnya agar lebih sehat.
- Gorengan
Gorengan adalah salah satu jajanan favorit masyarakat di Indonesia. Bahkan banyak orang mengonsumsinya di kala waktu senggang atau waktu lainnya. Namun ternyata gorengan mengandung banyak kolesterol, lho!
Jadi, minyak yang digunakan untuk menggoreng gorengan tersebut mengandung banyak lemak trans yang bila dikonsumsi setiap hari akan meningkatkan kolesterol tubuh. Maka dari itu, hindari gorengan sebisa mungkin, ya!
Cara Mengurangi Kolesterol
Di atas kamu sudah tahu makanan apa saja yang mengandung kolesterol tinggi. Sekarang ayo perhatikan cara menurunkan kolesterol di bawah ini:
- Olahraga yang teratur
- Mengurangi asupan makanan dengan kolesterol tinggi
- Memilih makanan sehat
- Berhenti merokok dan minum minuman beralkohol
- Mengurangi asupan makanan manis
Itulah 6 makanan tinggi kolesterol dan cara menguranginya. Dengan kadar kolesterol yang rendah, kamu tentu bisa lebih sehat dan dapat melakukan banyak aktivitas.
Selain hidup sehat, jangan lupa juga siapkan investasi sebagai passive income di masa tuamu. Salah satunya dengan bergabung menjadi lender di microfinance marketplace Amartha. Cuma dengan modalin mulai dari Rp100.000, imbal hasilnya hingga 15% flat per tahun lho! Yuk, download aplikasinya dan segera invest!
Download aplikasi Amartha di Android
Download aplikasi Amartha di iOS
Artikel Sebelumnya
Artikel Selanjutnya
Artikel Terkait
Ada pertanyaan seputar artikel di blog Amartha? atau ingin mengirimkan artikel terbaik kamu untuk di publish di blog Amartha?
Hubungi Kami SEKARANG
