

Robert Pattinson Dibayar 43 M Perankan Batman
By Team Amartha Blog - 29 Aug 2021 - 3 min membaca
Kabar baik bagi para penggemar film superhero di seluruh dunia. Pasalnya film The Batman resmi tayang di bioskop pada 4 Maret 2022 mendatang yang dibintangi oleh Robert Pattinson. Dalam film ini, Robert Pattinson akan berperan sebagai Bruce Wayne muda selama tahun-tahun awal sebagai Caped Crusader.
Bayaran Robert Pattinson Perankan Jadi Batman
Dikabarkan, Pattinson mendapat bayaran sebesar US$ 3 juta atau setara dengan Rp43 miliar untuk film The Batman.
Variety menulis bayaran tersebut membuat Pattinson menjadi aktor dengan bayaran tertinggi ke-17 di dunia selama tahun 2021. Pattinson menempati posisi di belakang Tom Cruise, Wil Smith, Dwayne Johnson, dan Daniel Craig.
Melansir Comicbook, beberapa aktor mengalami penurunan gaji di tengah perubahan industri film selama masa pandemi Covid-19 dan munculnya layanan streaming digital. Meksipun demikian, bayaran Robert Pattinson dianggap sepadan.
Jika film ini sukses besar, Pattinson memiliki kemungkinan mendapat kenaikan bayaran seperti halnya Gal Gadit di film Wonder Women.
5 Pelajaran yang Bisa Diambil dari Film Mulan
Tentang Film The Batman

Robert Pattinson dalam film The Batman akan menggantikan Ben Affleck yang telah tampil sebagai Batman di empat film DC Universe.
Mengutip Screen Rant, awalnya dibuat untuk menjadi film solo DCEU Ben Affleck, namun diubah oleh Matt Reeves yang merupakan sutradara film ini.
Selain Pattinson, aktor dan aktris lain yang bergabung dalam film ini adalah Jeffrey Wright sebagai komisaris Jim Gordon, Zoe Kravits sebagai Selina Kyle atau Catwoman, Colin Farrell sebagai Oswald Cobblepot atau karakter penjahat, dan lain sebagainya.
Artikel Sebelumnya
Artikel Selanjutnya
Artikel Terkait
Ada pertanyaan seputar artikel di blog Amartha? atau ingin mengirimkan artikel terbaik kamu untuk di publish di blog Amartha?
Hubungi Kami SEKARANG
