

Di masa pandemi, interview online kini menjadi salah satu cara yang dilakukan dalam merekrut karyawan baru guna melanjutkan operasional perusahaan.
Meskipun sejatinya interview dapat dilakukan di mana saja, namun para pelamar ada baiknya memperhatikan beberapa hal agar dapat lolos seleksi. Salah satunya adalah penampilan.
Penampilan -walaupun interview online- seorang pelamar harus memperhatikan betul-betul. Mengutip flexjob.com, berikut ini tips berpakaian untuk interview online.
10 Pertanyaan Mengesankan Yang Perlu Ditanyakan Saat Interview
Tips Berpakaian Untuk Interview Online
1. Hindari Warna Berkonotasi Negatif
Warna biru, hitam, abu-abu, dan putih merupakan warna yang disarankan untuk dipakai saat pelamar melakukan interview. Pasalnya warna-warna tersebut memiliki karakter yang kuat, tegas, dan profesional.
Hindari pakaian berwarna coklat, oranye, merah, kuning, hijau, dan ungu. Warna tersebut dinilai memiliki konotasi yang negatif
2. Hindari Corak dan Aksesori Berlebih
Untuk menimbulkan kesan yang baik di hadapan recruiter atau user, gunakan pakaian dengan corak minimalis yang nyaman dilihat mata.
Hindari pula aksesori yang berlebihan. Hal ini agar membuat penampilan pelamar terlihat profesional namun juga stylish. Aksesori yang berlebihan dapat mengganggu selama proses interview.
3. Pakaian Rapi dan Tidak Kusut
Tips yang ketiga terlihat sederhana namun penting untuk diingat. Setrika pakaian dengan rapi hingga tidak ada bagian yang terlihat kusut. Hal ini bisa saja menjadi penilaian dari recruiter atau user yang tidak kamu ketahui.
Meskipun interview di rumah. Pastikan juga kamu gunakan satu stelan full ya!
Itulah tiga tips berpakaian untuk interview online bagi kamu para pejuang pekerjaan! Tetap semangat dan semoga artikel ini bermanfaat ya!
Kalau kamu berhasil diterima, pastikan kamu mengelola gaji dengan baik ya. Sisihkan juga untuk menyiapkan dana darurat hingga dana pensiun. Kamu bisa memulainya dengan melakukan investasi di Amartha.
Amartha adalah perusahaan investasi peer to peer (P2P) Lending yang menghubungkan investor kepada perempuan pengusaha mikro di pedesaan yang tidak terlayani lembaga keuangan konvensional.
Dengan berinvestasi di Amartha, investor bisa mendapatkan keuntungan sampai 15% flat per tahun. Sementara itu penerima pinjaman akan mendapatkan modal usaha tanpa agunan dan potongan administrasi. Penerima pinjaman nantinya akan mendapatkan pendampingan usaha dan pelatihan keuangan rutin setiap satu minggu sekali.
Tertarik mendanai di Amartha? Pelajari selengkapnya di sini!
Artikel Sebelumnya
Artikel Selanjutnya
Artikel Terkait
Ada pertanyaan seputar artikel di blog Amartha? atau ingin mengirimkan artikel terbaik kamu untuk di publish di blog Amartha?
Hubungi Kami SEKARANG
